DAFTAR ISI
Anda ingin login Whatsapp pakai akun lama, tapi nomornya sudah tidak aktif? Tenang saja, karena sekarang sudah ada cara login Whatsapp tanpa verifikasi yang bisa anda coba.
Banyak orang yang mencari cara login Whatsapp tanpa menggunakan kode verifikasi. Tapi masih bisakah digunakan tahun ini?
Simak Cara Login Whatsapp Tanpa Verifikasi
Ternyata ada beberapa cara yang bisa anda lakukan untuk login ke Whatsapp tanpa verifikasi lagi loh! Berikut beberapa caranya.
Cara Daftar Akun Whatsapp Tanpa Nomor Telepon
Cara ini bukan benar-benar tanpa menggunakan nomor telepon. Namun menggunakan virtual number berkala seperti aplikasi Textnow.
Cara yang dapat digunakan, yakni anda hanya perlu mendownload aplikasi Textnow.
Lalu daftar akun baru atau pilih opsi Continue with Google. Setelah itu, pilih kode area yang akan anda gunakan, tetapi anda wajib menggunakan kode area Amerika Serikat (US).
Anda bisa memilih nomor yang ingin dipakai. Nomor telepon virtual ini bisa digunakan untuk telepon dan SMS. Lalu, anda bisa beralih ke aplikasi Whatsapp dan mendaftar menggunakan nomor tersebut. Namun kelemahannya anda tidak akan mendapat verifikasi.
Ternyata, saat ini Whatsapp sudah melakukan pemblokiran pada nomor-nomor yang mencurigakan, khususnya yang berasal dari Amerika.
Cara Login Whatsapp Menggunakan Nomor Lama yang Sudah Tidak Aktif
Nah, pasti banyak orang yang bertanya soal ini. Jawabannya, tentu ‘tidak bisa’. Cara yang paling mudah hanya dengan menghubungi service center dari masing-masing provider.
Anda hanya perlu memberikan nomor yang hilang dengan memberikan beberapa laporan kepada customer service. Jika nomor telepon anda tidak aktif, maka pastikan nomor itu sudah teregistrasi masih dalam masa tenggang sebelum benar-benar dihapus oleh provider.
Setelah nomor anda aktif kembali, maka anda dapat login ke Whatsapp menggunakan akun yang sama lama lagi.
Cara Masuk Whatsapp dan Verifikasi Dengan Nomor Default
Di situs-situs lain pasti anda akan dijelaskan, tidak perlu menggunakan aplikasi tambahan untuk masuk Whatsapp. Anda hanya disuruh untuk melakukan langkah-langkah yang diberikan.
Namun nyatanya, cara ini tidak bisa digunakan. Whatsapp tetap tidak bisa mengirim ke nomor default, artinya anda hanya bisa memiliki akses ke SMS dan telepon untuk mendapatkannya.
Beberapa cara login Whatsapp tanpa verifikasi pada tahun 2021 harus anda tahu. Sebenarnya masih ada banyak cara yang dapat dilakukan untuk login Whatsapp. Sayangnya, kebanyakan cara itu sudah tidak bisa digunakan di tahun ini.